Sabtu, 20 Februari 2010

Resep 15. MENETAPKAN PRIORITAS BUKU YANG AKAN DIKERJAKAN (Resep Cespleng Pertamakali Menulis Buku Bestseller)

Dari 12 Mindset yang telah saya buat, saya menetapkan 2 buah buku yang akan saya proses pada bulan maret ini dan 2 buah buku yang akan saya selesaikan pada bulan April. Jadi dalam waktu 2 bulan saya harus telah menyelesaikan 4 buah buku saya. Keempat prioritas buku tersebut adalah : Pengalaman memulai menulis buku ; Bosan Hidup Miskin ; pandai Menyusun Proposal Pembangunan Sarana Prasarana Pedesaan ; Pelatihan Keterampilan dalam PNPM MD.

Mengapa keempat Mind set ini saya pilih sebagai awal buku saya ?
Judul pengalaman memulai menulis buku sangat enak dan mudah sekali saya menulis dan ngomong di kertas seolah mengalir (flow) begitu saja. Saya tinggal ngomong apa saja yang saya lakukan dalam proses berkeinginan menjadi penulis buku yang pertama kalinya.
Judul Bosan Hidup Miskin, Pandai Menyusun Proposal Pembangunan Sarana Prasarana Perdesaan, Pelatihan Keterampilan dalam PNPM MD merupakan kegiatan saya sehari-hari dalam waktu 2 bulan ini, yaitu Maret dan April. Saya berkeyakinan buku ini akan dapat saya selesaikan dengan baik. Bahkan tidak menutup kemungkinan akan bertambah judul buku lagi yaitu Design dan Biaya Pembangunan Infrastruktur Pedesaan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar